Peluang Kerja Mahasiswa Jurusan Manajemen Marketing..

Maraknya pbisnis perumahan di Kota Malang akan berdampak kepada kebutuhan akan tenaga Marketing…Hampir setiap pengembang perumahan membutuhkan tenaga marketing untuk membantu mereka menjual produk perumahan mereka.Apalagi mereka sangat ketat bersaing..

Peluang yang ada mulai hanya sebagai tenaga sales promotion girl (SPG) dan juga sales promotion man (SPM) yang dibayar secara partime. Dan banyak juga yang diangat sebagai tenaga marketing yang akan menerima fee yang tidak besar hanya sebagai uang pengganti transport dan komisi jika mampu menjual dengan prosentase yang cukup menggiurkan asal mampu mencapai target..

Nah..inilah sebenarnya peluang bagi mahasiswa untuk mendapatkan fee tambahan untuk membantu orang tua..dan yang lebih penting adalah kita dapat mendapatkan ilmu dari pengalaman..ini yang mahal..jadi pengalaman itu sangat berharga jangan hanya dinilai dengan uang yang diterima. Karena dengan kita bergabung dengan para pengembang tersebut akan kita dapatkan banyak ilmu terutama ilmu bagaimana cara berkomunikasi dengan orang lain, bagaimana dapat mempengauhi orang lain agar membeli apa yang kita jual dan kemungkinan kita akan menemui seseorang yang dapat mengajak kita bergabung dengan timnya untuk menuju ke tingkat sukses yang lebih tinggi.

Karena marketing perumahan akan banyak bertemu dengan pihak bank, pihak notaris dan orang-orang yang ada di badan pertanahan dan dinas pekerjaan umum daerah. Nah…akan banyak relasi kan…

Jadi jangan ragu melamar ke pengembang yang ada untuk membantu mereka menjual produknya….Karena sepandai apapun jurusan marketing jika tidak bisa praktek menjual akan percuma saja….